1. Kelas 12 Bahasa Inggris

Conditional Sentence: Tipe, Rumus & Contohnya, Lengkap!

Kawan Literasi pernah berandai-andai atau menyesal akan sesuatu? Misalnya, jika saja hari ini tidak hujan, aku pasti bisa pergi berenang. Nah, dalam bahasa Inggris, untuk menyatakan hal tersebut, kamu bisa menggunakan conditional sentence. Biasanya, conditional sentence ditandai dengan adanya if-clause. Namun, seperti apa susunan kalimat dan contoh penggunaannya? Simak artikel ini sampai habis, ya!

Apa itu Conditional Sentence?

Sumber: wallpaper flare

Conditional sentence adalah suatu kalimat yang berfungsi untuk menyatakan keinginan, pengandaian, angan-angan, harapan, atau suatu rencana yang mungkin bisa saja terjadi atau tidak terwujud. Secara umum, kalimat kondisional ditandai dengan adanya klausa if yang diikuti klausa utama, yang merupakan konsekuensi atau hasil dari klausa if tersebut. Conditional sentence terbagi menjadi 4 tipe, yaitu tipe 0, 1, 2, dan 3. Masing-masing tipe memiliki rumus dan penggunaan yang berbeda. 

Conditional Sentence Tipe 0 

Sumber: pexels

Jenis conditional sentence yang pertama yaitu tipe 0. Kalimat ini sangat sederhana, sebab penggunaannya adalah untuk menyatakan suatu fakta atau kebenaran umum (general truth). Jika hal A terjadi, maka konsekuensinya akan terjadi hal B. Misalnya, pada kalimat “Jika kertas dibakar, maka akan menjadi abu”. Biasanya, bentuk kedua klausa pada kalimat ini adalah present tense. Berikut adalah rumus zero conditional sentence: 

Rumus:

If Clause (Condition)Main Clause (Result)
If + Simple PresentSimple Present
If + Subject + Verb 1Subject + Verb 1

Baca juga: Explanation Text: Definisi, Struktur, Ciri-ciri, & Contohnya

Artikel Terkait

  • Contoh Kalimat Fakta: Pengertian & Cara Mencarinya!
    by Amanda Rayta (Studio Literasi) on November 30, 2023 at 2:12 pm

    Contoh Kalimat fakta merupakan salah satu kalimat yang hampir dapat kita jumpai di berbagai sumber, seperti artikel pada website, brosur, buku hingga tulisan pada layar televisi. Jika kalimat tersebut sesuai dengan apa yang terjadi dan dilakukan, maka dapat disebut sebagai kalimat fakta. Singkatnya, kalimat fakta itu kalimat yang menjelaskan bahwa hal tersebut benar-benar terjadi. Oh Artikel Contoh Kalimat Fakta: Pengertian & Cara Mencarinya! pertama kali tampil pada Studio Literasi.

  • Contoh Kalimat Deskripsi, Cara Membuatnya & Kegunaannya!
    by Amanda Rayta (Studio Literasi) on November 29, 2023 at 2:51 pm

    Selain mempelajari kalimat definisi, pada pelajaran Bahasa Indonesia kita juga mempelajari tentang kalimat lainnya. Salah satunya, kalimat deskripsi. Kalimat ini termasuk yang mudah untuk dipelajari serta dipraktekan dalam kehidupan sehari-hari kita.  Karena caranya dengan hanya melihat objeknya secara langsung. Kita sudah bisa mendeskripsikan dari berbagai unsur. Misal kalau makhluk hidup berupa fisik dan perilaku. Sedangkan, Artikel Contoh Kalimat Deskripsi, Cara Membuatnya & Kegunaannya! pertama kali tampil pada Studio Literasi.

  • Kalimat Definisi: Pengertian Ahli, Cara Membuat & Contoh!
    by Aloysius Juhandi (Studio Literasi) on November 28, 2023 at 1:02 pm

    Ada berbagai macam kalimat yang pernah kita pelajari pada saat pelajaran Bahasa Indonesia. Salah satunya adalah kalimat definisi. Kalimat ini biasanya digunakan untuk menjelaskan suatu objek atau topik yang kita bicarakan.  Ternyata, kalimat ini memiliki pengertian yang lebih luas, yang bukan hanya sekadar pengertian dan contoh saja.  Untuk lebih luasnya akan Studioliterasi akan membahasnya melalui Artikel Kalimat Definisi: Pengertian Ahli, Cara Membuat & Contoh! pertama kali tampil pada Studio Literasi.

  • Cara Mempelajari Volume Kubus & Rumusnya!
    by Amanda Rayta (Studio Literasi) on November 27, 2023 at 3:40 pm

    Ketika berada di kelas 5 dan 6 SD, kita mendapatkan materi mengenai bangun ruang , pada pelajaran Matematika. Materinya sudah lebih mendalam pembahasannya. Salah satunya, materi tentang menghitung volume. Materi ini merupakan salah satu materi yang bisa dibilang memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi. Maka tidak heran banyak yang tidak paham dan akhirnya pada saat Artikel Cara Mempelajari Volume Kubus & Rumusnya! pertama kali tampil pada Studio Literasi.

Contoh Kalimat: 

  • If you drink too much coffee, you can’t sleep at night 

You can’t sleep at night if you drink too much coffee

  • If you mix blue and yellow, you get green.

You get green if you mix blue and yellow.

  • If the plants don’t get enough water, they die.

The plants die if they don’t get enough water.

Conditional Sentence Tipe 1

Sumber: istockphoto

Kalimat ini berfungsi untuk mengekspresikan situasi yang mungkin akan terjadi di masa depan. Bedanya dengan tipe 0, klausa utama kalimat ini menggunakan simple future tense. Klausa utama tersebut menyatakan kemungkinan hal yang akan terjadi, serta if-clause menyatakan pengandaiannya. Berikut ini rumus conditional sentence tipe 1: 

Rumus:

If Clause (Condition)Main Clause (Result)
If + Simple PresentSimple Future
If + Subject + Verb1Subject + Will + Verb 1

Perhatikan bahwa simple future tidak digunakan pada klausa if, melainkan klausa utama. 

Contoh Kalimat: 

  • If the weather is great, we will go on a picnic.

We will go on a picnic if the weather is great.

  • If it rains, I’ll just stay at home. 

I will just stay at home if it rains.

  • If I pass the exam, my parents will buy me a new bike.

My parents will buy me a new bike if I pass the exam.

Conditional Sentence Tipe 2

Sumber: istockphoto

Pada tipe 2, conditional sentence berfungsi untuk menyatakan suatu hal yang hampir tidak mungkin terjadi atau tidak realistis. Kalimat ini juga digunakan untuk mengungkapkan harapan atau pengandaian.

Tidak seperti kalimat tipe sebelumnya, klausa if pada jenis ini menggunakan simple past, sedangkan klausa utamanya menggunakan past future tense. Berikut ini adalah rumus conditional sentence tipe 2: 

Rumus:

If Clause (Condition)Main Clause (Result)
If + Simple Past TensePast Future Tense
If + Subject + Verb 2Subject + Would/Could/Might + Verb1

Contoh Kalimat: 

  • If I were you, I would not lie to my parents.

I would not lie to my parents if I were you.

  • If I had the chance, I would continue my postgraduate study.

I would continue my postgraduate study if I had the chance.

  • If I became the leader, I would be open to critics.

I would be open to critics if I became the leader. 

Baca juga: Apa Itu Noun Phrase? Ini Pengertian & Contoh Kalimatnya

Conditional Sentence Tipe 3

Sumber: istockphoto

Untuk tipe ke-3, kalimat conditional sentence berfungsi untuk mengekspresikan suatu hal yang berlawanan dengan apa yang terlanjur terjadi atau sudah terjadi di masa lalu, sehingga kenyataannya sudah tidak bisa diubah lagi. Dengan kata lain, kalimat ini mengungkapkan pengandaian atas hal yang berjalan tidak sesuai dengan kenyataan. Berikut ini rumus kalimat conditional sentence tipe 3: 

Rumus:

If Clause (Condition)Main Clause (Result)
If + Simple Past PerfectFuture Perfect
If + Subject + Had + Verb 2Subject + Would + Have + Verb3

Conditional sentence tipe tiga ini, selain menggunakan would pada klausa utamanya, juga bisa menggunakan modal auxiliary yang lain seperti could atau should. 

Contoh Kalimat: 

  • If I had studied harder, I would have gotten a better mark on my exam.

I would have gotten a better mark on my exam if I had studied harder.

  • If I had finished my assignment, I would have gone to the cinema. 

I would have gone to the cinema if I had finished my assignment. 

  • If she had cleaned the house earlier, her mother wouldn’t have been angry.

Her mother wouldn’t have been angry if she had cleaned the house earlier. 

 

*Pada contoh pertama, kenyataannya adalah nilai ujian yang dimiliki tidak bagus karena Ia kurang belajar dengan giat. 

Baca juga: Definisi News Item Text, Struktur,  & Contohnya

Contoh Soal

Nah, setelah mempelajari masing-masing tipe conditional sentence, mari tes pemahaman kamu dengan menjawab contoh soal latihan berikut!

  1. If I had time, I … go camping with you. 
  2. If you can … Javanese, you will get along quickly with my family. 
  3. If they had invited me to the party, I …. come. 
  4. My sister will come to the family gathering if she …. a day off.
  5. My little brother eats too much ice cream, he … sick. 

Kunci Jawaban

  1. would 
  2. speak 
  3. would have
  4. gets 
  5. gets

Nah, itu dia ulasan Studio Literasi kali ini tentang conditional sentences, semoga Kawan Literasi semakin paham ya! Dengan memahami conditional sentence, kamu juga bisa lebih mudah menerapkannya pada percakapan sehari-hari.

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Conditional Sentence: Tipe, Rumus & Contohnya, Lengkap!

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Penyajian data dalam matematika tentunya bukan hal asing. Masih ingatkah tentang parameter penyajian data? Yap benar, penyajian data sederhana menggunakan mean, median, modus. Daya yang disajikan merupakan hasil dari observasi atau pengamatan maupun penelitian yang dilakukan sebelumnya.  Penyajian data ada berbagai cara seperti dalam bentuk diagram, tabel, infografis dan sebagainya. Nah, tunggu apa lagi kawan […]
    Halo, kawan literasi. Lama kita tidak membahas seputar tips-tips seru. Siapa nih di antara kalian yang kurang optimal mengerjakan soal matematika maupun pelajaran lain karena sering lupa? Duh, dikit-dikit lupa hafalin rumusnya. Bikin kalian semakin pusing, nggak sih? Tapi, tenang saja karena pada pembahasan kali ini, kita akan bahas bagaimana cara meningkatkan daya ingat secara […]

    Trending

    Kawan literasi, tidak dipungkiri masih banyak di antara siswa yang kurang mahir dalam berbahasa Inggris. Seringkali hal ini dibuktikan dengan nilai Bahasa Inggris yang dibawah rata-rata atau sesederhana tidak memahami bacaan Bahasa Inggris. Penyebab utamanya adalah kurangnya penguasaan dalam vocabulary building.  Nah, kabar baiknya adalah penguasaan vocabulary building bisa dipelajari dengan baik asalkan ada niat […]
    Halo kawan literasi. Kalian pasti pernah belajar tense dalam Bahasa Inggris, bukan? Tentunya kalian sangat familiar dengan future tense. Dalam  pembahasan kali ini, adapun 10 contoh kalimat future tense kalimat yang menerangkan sebuah peristiwa di masa datang atau membicarakan sesuatu yang belum terjadi di masa sekarang.  Nah, kalian masih ingat apakah ciri-ciri kalimat yang menggunakan […]
    It’s English time! Halo kawan literasi, bagaimana kabarnya? Aku harap kalian sehat-sehat saja ya. Dalam Bahasa Inggris jika kalian ingin mengungkapkan profesi, identitas di kalian atau kondisi  menggunakan bentuk kalimat apa? Yap, kalian pasti menggunakan kalimat nominal. By the way, apa kalian benar-benar tahu contoh kalimat nominal Bahasa Inggris dengan baik?  Nah berhubung tenses di […]