1. Uncategorized

Antropologi Ragawi, Ilmu Manusia & Primata. Simak di Sini!

Antropologi ragawi menggunakan sudut pandang ilmunya dari aspek fisik dan biokultural manusia. Aspek-aspek tersebut juga meliputi biologi kesehatan dan kesejahteraan manusia. Dalam antropologi ragawi, pertama, manusia adalah organisme biologis, kemudian terlahir sebagai makhluk sosial. Yuk, kita pelajari lebih lengkap dalam ulasan berikut ini.

Apa Itu Antropologi Ragawi?

Antropologi ragawi fokus untuk mempelajari manusia serta primata di mana mereka dinilai sebagai organisme biologis. Penekanan ilmu ini adalah tentang evolusi manusia. Ilmu ini juga mempelajari variasi biologis dalam spesies yang bernama manusia.

Adapun fokus utama Antropologi Ragawi ada dua aspek, yaitu:

  1. Evolusi manusia
  2. Variasi biososial manusia

Dalam memahami cara manusia berevolusi dari bentuk kehidupan sebelumnya, kita dapat melihatnya dari kerabat terdekat kita, yakni primata. Kita pun bisa menggunakan teknik arkeologi untuk mencari tahu sisa-sisa kerangka leluhur manusia dari masa yang sudah lampau.

Artikel Terkait

  • Tari Merak: Makna, Fungsi, Busana, dan Gerakan
    by Amanda R Putri (Museum Nusantara – Info Wisata Sejarah Indonesia) on Mei 10, 2024 at 10:44 am

    Tari Merak, tarian tradisional Indonesia yang asalnya dari Jawa Barat. Tarian ini terkenal dengan gerakannya yang anggun dan penuh makna, tetapi juga kostumnya yang indah. Mulai berkembang pada sekitar tahun 50-an, oleh seorang koreografer saat itu, Raden Tjetjep Soemantri. Eits, tarian ini sudah mendunia, lho! Bahkan, saat ini Tari Merak sudah masuk daftar UNESCO dengan The post Tari Merak: Makna, Fungsi, Busana, dan Gerakan appeared first on Museum Nusantara - Info Wisata Sejarah Indonesia.

  • Kitab Weda: Pedoman Utama Umat Hindu
    by Amanda Rayta (Studio Literasi) on Mei 10, 2024 at 12:32 am

    Kitab Weda adalah kitab suci utama yang menjadi pedoman hidup bagi umat Hindu, yang dipercaya berasal dari sekitar 1500-500 SM. Kata “Weda” berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti “pengetahuan” atau “kebijaksanaan”. Pada kitab Weda isinya, mengenai doa, pujian, dan ajaran yang menjadi pedoman utama dalam bertindak. Selengkapnya, mengenai Kitab Weda bisa kamu baca penjelasannya dibawah Artikel Kitab Weda: Pedoman Utama Umat Hindu pertama kali tampil pada Studio Literasi.

  • 8 Cara Belajar Tenses dengan Mudah & Bikin Cepat Mengerti!
    by Amanda Rayta (Studio Literasi) on Mei 2, 2024 at 6:00 am

    Tenses masih menjadi penghambat utama saat belajar Bahasa Inggris. Pasalnya kita dituntut untuk menguasai berbagai jenis tenses dan masing-masing memiliki fungsinya berdasarkan waktu kamu melakukan kegiatan. Karena kalau salah, maka dapat mempengaruhi susunan atau lanjutan kalimat berikutnya.  Bahkan bisa terjadinya misscom lantaran hanya kesalahan dalam memakai tenses. Tapi tenang, sebenarnya masih ada beberapa cara mudah Artikel 8 Cara Belajar Tenses dengan Mudah & Bikin Cepat Mengerti! pertama kali tampil pada Studio Literasi.

  • Mari Ketahui, 9 Sifat-Sifat Gelombang Bunyi!
    by Amanda Rayta (Studio Literasi) on Mei 2, 2024 at 5:30 am

    Sifat-sifat gelombang bunyi merupakan salah satu dari sekian materi yang termasuk dalam kelompok IPA. Bahkan, kita sudah mulai mendapatkannya sejak berada level Sekolah Dasar (SD). Pas banget, Studio Literasi menuliskan artikel ini khusus tentang sifat-sifat gelombang bunyi buat yang sedang atau akan mempelajarinya. Yuk, persiapkan dirimu dengan menambah pengetahuan ilmu tersebut dengan membacanya! Gelombang Bunyi Artikel Mari Ketahui, 9 Sifat-Sifat Gelombang Bunyi! pertama kali tampil pada Studio Literasi.

Baca Juga: Proses Dinamika Budaya Modern dan Ciri Masyarakat Modern

Pengertian Evolusi

Antropologi Ragawi
Antropologi Ragawi Adalah

Dalam Antropologi Ragawi, evolusi menggambarkan suatu analisis evolusi biologis yang dialami oleh manusia, serta kaitannya dengan aspek lingkungan dan budaya serta masyarakat setiap saat di suatu tempat.

Dalam prosesnya, penyelidikan berpusat pada evolusi biologis serta leluhur manusia, seperti apa hubungannya dengan organisme yang lain. Selain itu, kita juga mempelajari pola variasi manusia di dalam masyarakat dan di antara populasi tersebut.

Tujuan dari pembelajaran tentang evolusi ini, yaitu kita berupaya untuk menjawab pertanyaan, tentang bagaimana manusia menjadi sosok apa adanya seperti yang kita lihat sekarang ini.

Pengertian Variasi

Adapun variasi berfokus untuk menjawab pertanyaan tentang bagaimana manusia bisa menjadi sangat bervariasi dalam hal ragawi seperti sekarang ini.

Jadi, kita belajar tentang alasan di balik perbedaan bentuk fisik pada setiap orang, mulai dari rambut, tinggi badan, warna kulit, warna bola mata, dan lainnya. Mengapa setiap manusia berbeda? Apakah manusia mengalami perubahan dalam bentuk fisiknya?

Jadi, dalam Antropologi Ragawi, spesies awal yaitu Australopithecus african menyebar ke seluruh belahan dunia kemudian mereka beradaptasi.

Lantas, spesies kedua, Homo habilis-african menciptakan suatu budaya yang terdiri dari komposisi alat, indra persepsi, kecerdasan tinggi, serta peninggalan yang baik.

Kemudian, spesies ketiga, Homo erectus, melakukan migrasi ke seluruh dunia, lantas mereka beradaptasi dengan lingkungan yang tidak sama di tempat yang juga berbeda-beda. Spesies ini lantas mendapat variasi dalam sifat biologis mereka.

Contoh Kasus Antropologi Ragawi

Jika melihat manusia memiliki bentuk fisik yang berbeda, maka kalian pasti pernah bertanya-tanya kenapa. Sekarang, kita melihat contoh dari film dokumenter NASA yang menceritakan tentang planet Mars, judul filmnya yaitu The Evolution of Martian

Film ini menunjukkan evolusi manusia setelah mereka mendarat di Mars. Situasi dan kondisi yang berbeda di planet asing akan membentuk suatu peradaban manusia yang juga beda di masa depan nanti.

Seorang antropolog dari Portland State University bernama Cameron Smith memberikan penjelasan, kenapa manusia berevolusi dari dunia untuk dapat beradaptasi di lingkungan yang berbeda yang berada di planet alien.

Adapun kata kunci adaptasi tersebut sangatlah penting dalam kaitannya dengan kehidupan manusia.

Adaptasi Manusia Terhadap Perubahan

Dalam film The Evolution of Martian, kita akan mengetahui bahwa astronot jadi susah untuk berjalan saat mereka kembali ke Bumi, bahkan mereka memerlukan waktu agar bisa kembali beradaptasi dengan kondisi Bumi, sepulang dari planet Mars.

Adapun mereka jadi susah berjalan karena adanya perbedaan gravitasi pada Bumi dan planet-planet yang berada di luar Bumi.

Maka dari itu, manusia memerlukan waktu yang cukup lama, agar dapat beradaptasi dengan perubahan tersebut. Dibutuhkan waktu yang lama bagi manusia untuk beradaptasi di lingkungan yang baru. Begitu juga sebaliknya, saat mereka kembali ke lingkungan yang lama, maka manusia akan memerlukan waktu untuk beradaptasi.

Bidang Kajian Antropologi Ragawi

Ada banyak bidang kajian dalam konsentrasi ilmu Antropologi Ragawi, di antaranya yaitu:

  • Primatologi
  • Paleoantropologi
  • Paleopatologi
  • Somatologi
  • Genetika Manusia
  • Antropogenetika Molekuler
  • Ergonomi
  • Antropologi Rasial
  • Antropometri
  • Antropologi Gizi
  • Antropologi Pertumbuhan
  • Odontologi
  • Antropologi Gigi
  • Seroantropologi
  • Paleoseroantropologi
  • Dermatoglifi
  • Osteologi | Osteometri
  • Antropologi Paleoklimatika
  • Antropologi Penyakit
  • Antropologi Epidemiologi
  • Antropologi Forensik
  • Antropologi Teknik
  • Antropologi Olahraga

Teori Terkait Antropologi Ragawi

Kembali pada “evolusi” yang menjadi kata kunci sekaligus fokus dari Antropologi Ragawi. Ada lagi satu teori pendukungnya yang dikemukakan oleh Charles Darwin melalui bukunya yang berjudul On the Origin of Species (1859) pada abad ke-19.

Adapun teori Darwin tersebut memberikan dampak sangat besar terhadap perkembangan ilmu pengetahuan termasuk Antropologi. Di sisi lain, ilmu Antropologi sendiri juga membahas tentang evolusi fisik yang terjadi pada manusia, seperti halnya materi Biologi.

Salah satu cabang ilmu Antropologi yang membahas tentang fisik manusia, terkait dengan lingkungannya yang meliputi lingkungan biotik dan abiotik, adalah Antropologi Ragawi atau juga disebut Antropologi Fisik, demikian menurut teorinya (Khongsdier, 2007).

Baca Juga: Diferensiasi Sosial

Kesimpulan

Dari uraian di atas, dapat ditarik kesimpulan bahwa, Antropologi memiliki kegunaan untuk kehidupan manusia, salah satunya dapat turut mengembangkan keilmuan paleoantropologi dan forensik, sekaligus membantu dalam memahami evolusi manusia. Antropologi Ragawi juga membantu memahami perubahan yang dialami oleh manusia dari segi fisiknya.

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Antropologi Ragawi, Ilmu Manusia & Primata. Simak di Sini!

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Salah satu cara untuk meningkatkan tingkat perekonomian suatu negara adalah dengan mendirikan badan usaha. Suatu negara dapat dikatakan maju apabila tingkat kesejahteraan masyarakat tinggi. Hal ini tentunya tidak kalah jauh dengan taraf ekonomi dan sosial yang baik. Pendekatan yang nyata untuk mewujudkannya adalah dengan melihat bagaimana perkembangan bahan usaha tersebut.  Kawan literasi, asal kalian tahu […]
    Berbicara mengenai fenomena alam. Salah satu fenomena yang indah untuk kita lihat adalah pelangi. Wah, sekarang kan lagi musim penghujan tuh, pasti kalian sering banget melihat pelangi setelah hujan reda? Mungkin dari kalian bertanya-tanya, bagaimana proses terjadinya pelangi? Apa yang membuat warnanya beragam dan terlihat indah di angkasa?  Nah, kalian nggak salah untuk membuka situs […]

    Trending

    Antropologi ragawi menggunakan sudut pandang ilmunya dari aspek fisik dan biokultural manusia. Aspek-aspek tersebut juga meliputi biologi kesehatan dan kesejahteraan manusia. Dalam antropologi ragawi, pertama, manusia adalah organisme biologis, kemudian terlahir sebagai makhluk sosial. Yuk, kita pelajari lebih lengkap dalam ulasan berikut ini. Apa Itu Antropologi Ragawi? Antropologi ragawi fokus untuk mempelajari manusia serta primata […]
    Di sekolah, teman-teman tentu wajib mengenal sekaligus menguasai berbagai aplikasi penunjang dalam proses pembelajaran, seperti di antaranya Microsoft Word, Excel, dan PowerPoint. Berbagai program tersebut yang dinamakan aplikasi office atau aplikasi perkantoran. Sekarang, coba kita pelajari lebih lanjut, ya. Apa Itu Aplikasi Perkantoran? Aplikasi office atau aplikasi perkantoran adalah berbagai aplikasi yang fungsinya memudahkan pekerjaan […]
    Pernahkan kalian memperhatikan sebuah ulasan yang terkandung di dalam buku, musik, atau novel? Mengapa diharuskan ada sebuah ulasan? Ulasan tersebut sangat berguna untuk kemajuan sebuah karangan literasi atau sebuah karya. Tanpa adanya ulasan yang mendukung, maka kualitas kepenulisan buku, musik, atau novel tidak ada kemajuan. Berikut kami sampaikan pengertian teks ulasan, struktur, beserta contoh teks […]